3 Tips Menjaga Kesehatan Pasca Rawat Inap

, , No Comments
Tips Menjaga Kesehatan Pasca Rawat Inap
Tidak ada orang yang benar-benar ingin menjalani rawat inap di rumah sakit. Anda juga pasti ingin memiliki badan yang selalu sehat bugar. Namun, sakit adalah hal yang tidak dapat dihindari. Memiliki asuransi rawat inap individu dapat menjadi keuntungan bila tiba-tiba Anda harus dilarikan ke rumah sakit.

Saat terpaksa dirawat,  Anda pasti ingin segera sehat  dan kembali ke rumah. Tentu Anda pula tidak sabar untuk kembali melakukan kegiatan sehari-hari  seperti sedia kala. Nah, pasien rawat inap pasti harus melalui serangkaian pemulihan pascarawat agar kondisi tidak kembali menurun. Beberapa tips menjaga kesehatan setelah rawat inap adalah sebagai berikut.

1. Pahami larangan dan anjuran dokter

Pada umumnya, Anda akan diizinkan pulang ketika kondisi kesehatan Anda sudah membaik. Meski demikian, dokter masih memberikan larangan dan anjuran untuk Anda lakukan pasca keluar rumah sakit. Contohnya adalah Andaakan dilarang untuk mengonsumsi beberapa jenis makanan, diminta untuk istirahat yang cukup, dan lain sebagainya. Larangan dan anjuran dari dokter ini perlu Anda perhatikan dengan baik dan berusahalah untuk selalu menaatinya.

2. Konsumsi obat-obatan sesuai dengan jadwal

Walaupun sudah keluar dari rumah sakit, biasanya Anda masih diberikan beberapa obat untuk dikonsumsi. Obat-obatan ini bertujuan untuk membantu atau mempercepat proses pemulihankesehatan Anda. Pastikan untuk menghabiskan obat-obatan yang diberikan.

Kebanyakan pasien akan menghentikan konsumsi obat ketika sudah keluar dari rumah sakit, karena merasa kondisi tubuh  sudah membaik. Namun, pada kenyataannya keluar dari rumah sakit setelah rawat inap tidak berarti tubuh  sudah benar-benar sembuh. Maka, konsumsilah obat-obatan yang sudah diresepkan oleh dokter Anda.

3. Hadir di setiap jadwal check-up yang ditentukan

Pascarawat inap, dokter akan memberikan jadwal check-up untuk Anda. Biasanya, masa check-up ini berlangsung selama satu minggu  bulan setelah Anda keluar dari rumah sakit. Check-up ini merupakan bagian dari usaha dokter dalam memantau perkembangan kesehatan pasiennya. Upayakan untuk selalu hadir di setiap jadwal pemeriksaan kembali.

Setelah proses check-up berakhir, dokter akan melakukan review atas perkembangan kesehatan Anda. Jika hasil menunjukkan kondisi kesehatan pasien sudah benar-benar membaik, Anda  akan diberikan kebebasan untuk beraktivitas seperti biasa dan tentunya tidak harus mengkonsumsi obat lagi.

Demikian beberapa tips yang dapat Anda lakukan agar kesehatan Anda pascarawat inap tetap terjaga. Semoga bermanfaat, ya.

0 comments:

Post a Comment