![]() |
Ilustrasi Vaksin Sinochem |
Sejak bulan Maret 2020, negara tercinta Indonesia dilanda virus Corona yang sebelumnya sudah menjangkit di beberapa negara besar lainnya. Seperti halnya negara-negara tetanga yang terjangkit virus Corona atau biasa disebut COVID-19, Indonesia pun yang awalnya optimis tidak tidak akan terjangkit akhirnya masuk dalam list panjang negara yang terserang wabah COVID-19. 10 bulan sudah lamanya warga negara Indonesia menunggu solusi nyata dari pemerintah untuk menuntaskan pandemi ini.
10 bulan sudah kita melawan virus corona dengan menjalankan aktivitas
sehari-hari dengan protokol kesehatan baru sesuai edaran dari pemerintah dan
para tenaga medis. Baik sektor pendidikan, sektor perdagangan, pabrik bahkan
perkantoran terkena dampaknya. Sektor pendidikan mewajibkan semua sekolahan
untuk belajar dari rumah, perdagangan banyak pindah ke sistem online supaya
tidak terjadi kontak langsung antara pembeli dan penjual, perusahaan dan pabrik
harus memberlakukan sistem shift bagi para pekerjanya supaya tidak menjadi
cluster baru penyebaran virus corona dan perkantoran memberlakukan work from
home atau bekerja dari rumah untuk mengurangi penyebaran virus corona di
Indonesia. Segala macam hal itu sudah dilakukan namun masih belum menutup
penyebaran virus corona secara masif. Tapi syukurlah dipenghujung tahun ini
pemerintah bisa mendatangkan vaksin untuk menekan penyebaran virus corona. Vaksin
yang didatangkan dari china bernama virus sinochem. Vaksin ini akan diberikan
secara Cuma-Cuma kepada seluruh rakyat Indonesia.
Tapii..Sudah tahukah Anda apa itu Vaksin Sinochem?
Vaksin sinochem adalah nama salah satu vaksin yang sedang di
kembangkan dan sudah lolos uji klinis
fase III serta sudah mendapatkan restu dari badan kesehatan dunia WHO. Pengembang
vaksin Sinochem adalah salah satu perusahaan farmasi asal china yang bernama
Sinovac Biotech.
Lalu, apakah vaksin sinochem ini akan langsung menyembuhkan
para pasien virus corona? Jawabannya adalah tidak. Sebab vaksin dan obat adalah
sesuatu yang berbeda. Obat diartikan sebagai bahan yang bisa menghilangkan atau
menyembuhkan penyakit, sedangkan vaksin adalah zat yang dimasukkan ke dalam
tubuh untuk memicu terbentuknya kekebalan tubuh terhadap sebuah penyakit.
Solusi nyata dari pemerintah ini harus disukseskan dengan
keikut sertaan masyrakat terhadap program vaksin gratis dari pemerintah, supaya
penyebaran virus corona ini bisa segera berhenti dan negara segera normal
kembali seperti sebelumnya.
Sebab belakangan ini banyak sekali info-info yang
menyebutkan bahwa vaksin ini akan berbahaya bagi si penerima vaksin, padahal
nyatanya vaksin ini sudah lulus uji laboratorium fase III dan sudah mendapatkan
lampu hijau dari WHO. Karena itulah pemerintah Indonesia berani memesan 340
juta vaksin untuk seluruh masyarakat Indonesia secara gratis.
Tak perlu takut dengan desas-desus yang beredar terkait
vaksin sinochem, karena Presiden Indonesia, Bapak Joko Widodo sudah memberikan
pernyataan bahwa Beliau akan menjadi warga Indonesia yang pertama diberikan vaksin,
sebagai contoh dan bukti bahwa vaksin ini aman untuk seluruh rakyat Indonesia.
Tetap jalankan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran para
tenaga medis baik 3M (mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak minimal
2 meter) dan stay safe di rumah jika tidak ada keadaan mendesak di luar rumah sampai
Anda mendapatkan vaksin dari pemerintah dan kondisi di negara Indonesia ini sudah
aman dari virus COVID-19.
Bagi Anda yang masih beraktifitas di rumah namun merasakan gejala-gejala seperti sesak nafas, hilang indra penciuman, lidah mati rasa dan lemas namun merasa was-was untuk memeriksakan diri ke Rumah Sakit. Tak perlu risau, buka saja halodoc melalui aplikasi halodoc yang bisa anda dapatkan di appstore ataupun playstore. Anda bisa konsultasi langsung dengan dokter pilihan Anda terkait gejala-gejala yang anda rasakan. Tak hanya itu saja tapi Anda juga dapat mengakses informasi terkait kesehatan baik terkait obat, dokter, informasi penyakit dan juga informasi tentang rumah sakit.
Semoga dengan adanya program vaksin grtais dari pemerintah ini dapat memulihkan Indonesia seperti sediakala, baik di segi ekonomi, pendidikan serta segala macam bidang lainnya yang terkendala akibat pandemi virus corona.
Moga lekas sembuh Indonesiaku, sedih liat orang2 pada kena covid gini berharap vaksinasi bisa terus digalakkan y kak
ReplyDeleteSemoga Aja vaksinya bisa terbagi rata ya kakak
ReplyDelete